Tag Archives: inovasi

Winning with Data: Dari Intuisi Menuju Intelijen Kolektif di Sepakbola

Oleh: Sigit B. Darmawan

(Menyambut Laga Krusial Indonesia vs China)

Kemenangan dalam pertandingan sepak bola selama ini bertumpu kepada 3 hal: insting pelatih, intuisi pemain, dan semangat kolektif. Tetapi sekarang, sepak bola memasuki era baru: winning with data. Maka algoritma, sensor, dan big data menjadi bagian tak terpisahkan dari permainan modern.

Klub-klub besar tidak lagi hanya mengandalkan talenta atau pengalaman, tetapi juga sistem analitik yang presisi dan terukur. Lahirlah yang disebut sebagai intelijen kolektif—ekosistem terintegrasi yang melibatkan pelatih, analis data, tim medis, ahli nutrisi, hingga ilmuwan olahraga.

Continue reading

Nissan: Raksasa yang Rapuh – Pelajaran Kepemimpinan Bisnis

Oleh: Sigit Darmawan

I. Kebangkitan dan Kerapuhan

Dalam dua dekade, Nissan dikenal sebagai raksasa otomotif yang tak terkalahkan — salah satu simbol kebangkitan industri otomotif Jepang. Mereka menjadi pelopor mobil listrik dengan Nissan Leaf yang revolusioner. Namun hari ini, Nissan bagai raksasa yang limbung dan sedang berjuang untuk bertahan dalam krisis. Mereka tersandung oleh masalah yang sebenarnya bisa dihindari.

Continue reading

Dark Factory : Revolusi Manufaktur Tanpa Sentuhan Manusia

Oleh: Sigit Darmawan

I.
China dikenal sebagai pusat manufaktur global (factory of the world), tempat jutaan pekerja memenuhi pabrik-pabrik raksasa, merakit produk dengan kecepatan luar biasa. Tapi itu sekarang berubah. Upah naik, tenaga kerja menyusut, persaingan semakin ketat. China memilih jalan paling radikal: menghilangkan manusia dari pabrik.

Continue reading

Hening Tapi Cerdas: Mengungkap Potensi Ambient Invisible Intelligence

Oleh: Sigit Darmawan

Kita sering berpikir teknologi itu harus terlihat, harus terasa canggih di depan mata. Layar besar atau suara yang serba otomatis. Tapi ada teknologi yang tak kasat mata. Teknologi kecerdasan yang bekerja diam-diam namun terasa dampaknya – Ambient Invisible Intelligence.

Mungkin teknologi yang kita kenal mungkin masih bersifat “menunggu perintah.” Kalau ingin menyalakan lampu, maka memencet saklar. Kalau mau mengubah, maka putar pengaturannya. Tapi kita berada di era kecerdasan baru yang beroperasi dalam senyap. Tak perlu disuruh, tak perlu diatur setiap saat. Teknologi ini tahu apa yang kita butuhkan, bahkan sebelum kita sadari.

Continue reading

Ambidextrous Leadership: Membangun Organisasi yang Fleksibel dan Adaptif

Oleh: Sigit Darmawan

Kadang, kita ini terlalu fokus ke satu hal. Saat lagi mengejar efisiensi, kita lupa berinovasi. Saat sedang semangat berinovasi, kita abaikan fondasi organisasi yang sudah susah payah dibangun.

Disinilah masalahnya dalam organisasi—padahal, di zaman yang penuh disrupsi seperti sekarang, kita butuh dua-duanya. Bukan sekadar bisa multitasking, tapi lebih dari itu. Kita butuh jadi ambidextrous.

Ambidextrous? Istilah ini memang agak berat di lidah. Singkatnya, ini adalah kemampuan untuk menggunakan dua tangan sama baiknya. Dalam kepemimpinan, artinya pemimpin harus bisa menjalankan dua peran sekaligus: mendorong inovasi sembari menjaga stabilitas operasional. Jelas berat. Tapi di sinilah seni memimpinnya.

Continue reading

Agentic AI: Era Baru Kecerdasan Mandiri

Oleh: Sigit Darmawan

Ini bukan fiksi ilmiah. Mesin yg bisa berpikir, mengambil keputusan, bahkan bisa memiliki inisiatif sendiri. Agentic AI adalah kecerdasan buatan mandiri. Ini teknologi yg lebih revolusioner.

Selama ini, AI sebagai “pelayan” yang bekerja sesuai perintah. Kita beri instruksi, dia menjalankan. AI hanya menunggu. Bekerja, berhenti, menunggu lagi. Ini reactive A —bertindak berdasarkan permintaan. Tidak lebih, tidak kurang.

Tapi Agentic AI? Kemampuannya berbeda. Ia bisa mengenali masalah, mengambil keputusan, bertindak secara otomatis, dan memikirkan langkah terbaik berikutnya.

Continue reading

Pfizer, Digital Twin, dan Dunia Baru Industri Farmasi

Oleh: Sigit Darmawan

Selama pandemi COVID-19, banyak mata tertuju ke Pfizer. Bukan hanya karena mereka berhasil memproduksi vaksin dalam waktu singkat, tetapi juga karena mereka mampu menggerakkan perusahaannya dengan cepat di tengah kebutuhan dunia yang mendesak. Tapi apa rahasianya? Salah satu jawabannya ada di teknologi “Digital Twin”.

Pfizer tidak hanya menjadi sorotan karena inovasi medisnya, tetapi juga karena kemampuannya memanfaatkan teknologi untuk mempercepat proses produksi dan menjaga kualitas yang sempurna. Dan itulah yang menarik.

Pfizer telah lama menggunakan teknologi Digital Twin untuk memastikan setiap proses berjalan efisien dan konsisten. Tapi, apa tantangan yang mereka hadapi? Bagaimana mereka mengatasinya? Dan apa dampaknya bagi kinerja mereka? Industri farmasi adalah salah satu yang paling kompleks dan teregulasi di dunia. Proses produksinya membutuhkan ketelitian. Jika salah satu proses saja salah langkah, bisa kacau semuanya.

Continue reading

Prof. Edia dan Inovasi Revolusioner Pewarna Alami: Gamaindigo

Oleh: Sigit Darmawan

Saya selalu kagum dengan para inovator yang mampu menginspirasi perubahan. Salah satunya adalah Prof. Edia Rahayuningsih dari Universitas Gadjah Mada. Dalam perjalanan saya ke Yogyakarta Jumat 28 Juni 2024 lalu, saya sempat bertemu beliau di kantornya: Gamaindigo. Dalam pertemuan singkat selama 1.5 jam itu, saya mendapatkan penjelasan tentang pewarna alami (natural dyes) yang bisa menjadi jawaban atas tantangan industri tekstil saat ini.

Gamaindigo adalah hasil penelitian panjang Prof. Edia dan timnya di UGM. Pewarna ini berasal dari limbah kayu merbau yang melimpah ruah dan belum termanfaatkan di Indonesia. Dengan metode ekstraksi yang ramah lingkungan, pewarna alami Gamaindigo menawarkan warna yang menawan dan tahan lama.

Continue reading